11 Oleh-Oleh Khas Labuan Bajo Paling Recommended

oleh-oleh labuan bajo

Setelah mengikuti Open Trip Labuan Bajo, pastinya sebagai wisatawan kamu ingin membawa pulang oleh-oleh Labuan Bajo yang khas. Waktu untuk mencari oleh-oleh biasanya saat hari terakhir atau sehari setelah trip berkeliling destinasi wisata Labuan Bajo dengan kapal Phinisi.

Kurang lengkap rasanya jika liburan ke suatu daerah tanpa membawa oleh-oleh khas daerah tersebut untuk keluarga di rumah, tak terkecuali saat liburan ke Labuan Bajo.

Banyak pilihan oleh-oleh Labuan Bajo, terutama dari segi cinderamata dan kulinernya yang khas dan lezat sehingga cocok untuk kamu bawa pulang.

Oleh-oleh Labuan Bajo

Apa saja benda dan makanan khas Labuan Bajo yang cocok untuk kamu beli sebagai oleh-oleh? Berikut ini rangkumannya untuk kamu!

1. Patung Komodo

patung komodo sumber destisusiani

Patung Komodo (source: destisusiani)

Terletak di Nusa Tenggara Timur yang terkenal akan hewan endemik komodonya, kamu juga dapat menemukan banyak patung berbentuk hewan ikonik ini di toko suvenir saat liburan ke Labuan Bajo.

Oleh-oleh ini sangat cocok kamu jadikan hiasan dan memajangnya di ruang tamu sebagai tanda bahwa kamu telah berlibur ke Labuan Bajo.

2. Kopi Manggarai

kopi manggarai sumber bp guide

kopi manggarai (source: bp guide)

Jika kamu pecinta kopi, kamu harus membeli kopi Manggarai sebagai oleh-oleh utama saat liburan ke Labuan Bajo. Kopi ini terkenal dengan rasanya yang khas. 

Ada dua jenis biji kopi yang ditanam di Manggarai, yaitu kopi arabika dan kopi robusta. Jika kamu suka aroma dan rasa yang menyegarkan seperti lemon, kamu pasti akan jatuh cinta pada kopi arabika dari sana. Sementara itu, kopi robusta menawarkan kesan yang lebih soft, dengan sedikit nuansa minty dan rasa yang lebih netral.

Selain rasanya yang unik, kopi Manggarai juga relatif mudah ditemukan, bahkan di warung kecil pun kamu bisa menemukan berbagai jenis kopi khas daerah Nusa Tenggara Timur ini. Untuk harganya, 1 kg kopi Manggarai dibanderol mulai dari Rp85.000.

Baca juga: Kopi Manggarai, Kopi Khas Dari Nusa Tenggara Timur

3. Jintan

kue-jintan-labuan bajo

Kue jintan khas Labuan Bajo (source: cookpad)

Oleh-oleh jintan yang dimaksud di sini bukan bumbu dapur, ya. Melainkan makanan ringan berupa roti kering yang berukuran kecil.

Jintan merupakan oleh-oleh khas Labuan Bajo yang jarang ditemui di daerah lain. Rasa lembut, gurih, dan manis dari jintan membuat banyak orang menyukai makanan khas ini. Cocok disantap saat bersantai sambil minum teh, berjemur di pantai, atau menikmati angin segar menambah kenikmatan.

Pembuatan jintan menggunakan bahan-bahan seperti tepung, mentega, jintan, gula pasir, dan telur. Kemudian bahan-bahan tersebut dicampur rata menjadi adonan dan dibentuk kecil-kecil.

Untuk mendapatkan kue Jintan ini juga terbilang sangat mudah karena sudah banyak toko oleh-oleh atau minimarket yang menjualnya.

Harganya pun sangat terjangkau, yakni Rp10.000 saja per bungkusnya.

4. Rebok

Camilan-Rebok-sumber-Nirmala-Media

Camilan Rebok (source: Nirmala-Media)

Sekilas, namanya hampir mirip seperti nama brand perlengkapan olahraga. Namun ternyata, Rebok adalah sejenis camilan khas Labuan Bajo yang berbentuk bubuk.

Bahan utama untuk membuatnya adalah tepung jagung atau beras dan kelapa parut yang dicampur rata dengan gula, telur, dan vanili.

Rasanya yang manis berpadu sempurna dengan gurihnya kelapa parut. Masyarakat setempat biasanya menyuguhkan camilan ini saat acara adat atau penyambutan tamu.

Untuk bisa memperoleh makanan khas Labuan Bajo ini, Anda bisa pergi ke toko oleh-oleh atau pusat perbelanjaan dengan membayar harganya mulai dari Rp33.000 / 250 gram.

5. Roti Kompiang

roti kompiang sumber cookpad

Roti Kompiang (source: cookpad)

Kompiang adalah roti berbahan dasar tepung terigu dengan taburan biji wijen di atasnya. Roti khas Labuan Bajo ini rasanya enak, lembut, dan mengenyangkan.

Oleh-oleh Labuan Bajo ini sangat recommended untuk kamu coba dan membawanya pulang. Ukurannya relatif kecil dan di dalamnya ada berbagai jenis isian. Roti Kompiang biasanya memiliki beragam jenis rasa isian, seperti original, cokelat, keju, daging, ayam, tuna, pisang, dan banyak lagi.

Harganya juga terjangkau, mulai dari Rp15.000 per box, tergantung berapa banyak jumlah kompiang dan isiannya apa.

Baca juga: Roto Kompiang: Teman Ngopi Khas Labuan Bajo Cocok Buat Oleh-Oleh

6. Ikan Cara

Ikan Cara di Pasar Ruteng sumber eastjourneymagz

Ikan Cara di Pasar Ruteng (source: eastjourneymagz)

Labuan Bajo juga dikenal sebagai pulau nelayan karena letak geografisnya yang dekat dengan laut. Tak heran jika hasil tangkapan lautnya pun sangat melimpah dan beragam.

Salah satu jenis ikan yang paling khas dari Labuan Bajo dan cocok menjadi oleh-oleh adalah ikan cara. Biasanya masyarakat setempat mengolahnya menjadi ikan asin.

Rasanya lezat dan nikmat, apalagi jika kamu menyantapnya dengan sambal terasi dan nasi hangat, sangat pas untuk menu makan siang. Untuk mendapatkan ikan cara ini, kamu perlu mendatangi Tempat Penjualan Ikan (TPI) di Labuan Bajo dengan harga mulai dari Rp70.000 / kilogram.

Open Trip Labuan Bajo

7. Madu Flores

madu hutan flores bandarhoney

Madu Hutan Flores (source: bandarhoney)

Masyarakat Flores telah memanen madu hutan selama berabad-abad lalu. Madu Flores memiliki rasa yang kuat dan khas, yang pasti tidak boleh para pecinta madu lewatkan oleh-oleh Labuan Bajo yang khas satu ini.

Selain rasanya yang manis dan khas, khasiatnya pun juga bagus untuk menjaga stamina dan kesehatan tubuh. Harganya pun bervariasi, yakni mulai dari Rp90.000 per botol berukuran 250 ml.

8. Kain Songke

kain songket labuan bajo msn

Kain Songket Labuan Bajo (source: msn)

Dari makanan, mari beralih ke buah tangan cinderamata khas Labuan Bajo, yakni Kain Songke. Kain ini bisa jadi rekomendasi oleh-oleh yang cocok untuk kamu jika ingin membawa pulang barang yang tahan lama dan tidak mudah rusak.

Yang menjadikan spesial dari kain ini adalah proses pembuatannya yang masih menggunakan metode tenun dengan alat dan bahan yang tradisional. Inilah yang membuat kain Songke berkualitas dan bernilai seni tinggi.

Motif khas Pulau Flores pada kain ongke ini memiliki nilai adat, cerita, dan makna tersendiri, menjadikan kain ini sangat khas dan sulit untuk ditemukan di daerah lain. Bila kamu tertarik untuk memilikinya, maka harus rela merogoh kocek minimal Rp. 550.000 untuk 1 kain Songke.

9. Bepalaya Ala Bugis

bepalaya ala bugis jejakpiknik

Bepalaya ala Bugis (source: jejakpiknik)

Oleh-oleh Labuan Bajo berikutnya yang sayang untuk kamu lewatkan adalah Bepalaya Ala Bugis. Masyarakat setempat juga biasa menyebutnya dengan istilah Nepalaya.

Bahan baku pembuatannya hampir sama dengan roti kompiang hanya saja ada beberapa bahan tambahan seperti tepung ketan, gula merah, dan lain-lain.

Sedangkan bentuknya sekilas mirip kue pukis dengan cara pengolahannya yang masih tradisional sehingga menghasilkan rasa yang khas.

Harganya juga terbilang murah, yakni mulai dari Rp10.000 per bungkus dengan isi  8 – 10 biji.

10. Kaos Chomabee

kaos chomabee CHOMABEE KAOS

Kaos Chomabee (source: Chomabee Kaos Tokped)

Untuk melengkapi liburanmu ke Labuan Bajo, coba beli oleh-oleh yang satu ini, yakni Kaos Chomabee. Kaos ini merupakan salah oleh-oleh terfavorit para wisatawan yang paling banyak diburu untuk dibawa pulang.

Desainnya yang unik dan bahannya yang nyaman, membuat banyak wisatawan yang tertarik untuk membeli. Di beberapa bagiannya, seperti bagian punggung atau dada, ada tulisan-tulisan Manggarai yang khas Labuan Bajo.

Untuk mendapat kaos Chomabee yang berkualitas, harganya sekitar Rp155.000.

11. Pernak-Pernik dari Mutiara

pernak pernik mutiara egieligius

Pernak Pernik Mutiara Labuan Bajo (source: egieligius)

Datang ke pantai Labuan Bajo rasanya tidak lengkap tanpa melihat produksi mutiaranya. Labuan Bajo punya banyak produk pernak-pernik dari mutiara laut yang berkualitas.

Kamu bisa menemukan mutiara ini dalam bentuk gelang, manik-manik, cincin dan kalung. Harga pun bervariasi, yaitu mulai dari Rp. 200.000.

Itulah beberapa pilihan oleh-oleh Labuan Bajo yang paling unik dan recommended untuk kamu bawa pulang dan pamerkan kepada keluarga maupun teman di rumah.

Nikmati Pengalaman Berpetualang dengan IndonesiaJuara Trip