Wisata Manggarai NTT terkenal cukup banyak, mulai dari wisata alam hingga wisata budaya. Keberagaman ini menjadikan Manggarai sebagai daerah favorit tujuan wisatawan lokal dan luar negeri.
Table of Contents
Daftar 9 Wisata Manggarai NTT yang Populer
Dari sekian banyak tujuan wisata di Manggarai, ada beberapa tempat wisata yang paling populer dan wajib untuk dikunjungi. Berikut 9 daftar wisata populer di daerah Manggarai, Nusa Tenggara Timur:
1. Desa Wae Rebo
Rekomendasi pertama ada Desa Wae Rebo. Lokasinya di Kecamatan Satar Mese Barat, Manggarai, NTT.
Desa Wae Rebo menjadi salah satu desa adat daerah Manggarai yang populer dan memiliki pemandangan yang indah. Meski lokasinya sedikit terpencil, pesona dari Desa Wae Rebo berhasil mencuri perhatian, baik wisatawan lokal atau mancanegara.
Di Desa Wae Rebo ini para wisatawan bisa melihat rumah-rumah adat bernama “Niang Mbaru”. Rumah-rumah adat tersebut memiliki bentuk yang cukup unik, yaitu berbentuk kerucut.
Untuk sampai ke lokasi ini, wisatawan harus melewati medan yang cukup sulit, karena Desa Wae Rebo terletak di ketinggian sekitar 1.200 meter di atas permukaan air laut. Wisatawan butuh waktu sekitar 4 hingga 5 jam untuk sampai di Desa Wae Rebo dengan berjalan kaki.
2. Pulau Rinca
Rekomendasi wisata Manggarai NTT populer dan jadi tujuan favorit wisatawan lainnya adalah Pulau Rinca. Di pulau ini, wisatawan bisa langsung melihat komodo, reptil terbesar di dunia.
Bahkan, Pulau Rinca menjadi pulau di Manggarai yang memiliki populasi komodo terbanyak, yaitu sekitar 2.300 ekor. Jumlah komodo ini menjadikan Pulau Rinca tidak pernah sepi pengunjung setiap tahunnya.
Pulau Rinca berdekatan dengan Labuan Bajo, sehingga wisatawan dengan mudah mengenal pulau di Kabupaten Manggarai ini. Jika dari Labuan Bajo, wisatawan harus menempuh perjalanan sekitar 2 jam lamanya menggunakan kapal motor.
3. Pulau Kelor
Selain Pulau Rinca, daerah Manggarai juga memiliki pulau lainnya yang tak kalah eksotis, yaitu Pulau Kelor. Jika perjalanan dari Labuan Bajo, wisatawan hanya membutuhkan waktu sekitar 30 menit untuk sampai ke Pulau Kelor.
Lokasi Pulau Kelor terbilang cukup strategis dan aksesnya mudah dilalui. Kelebihan ini membuat jumlah wisatawan yang datang selalu bertambah setiap tahunnya.
Pulau Kelor memiliki banyak daya tarik, salah satunya adalah terumbu karang cantik yang berjumlah banyak. Kekayaan biota laut Pulau Kelor juga menambah daya tarik dari objek wisata alam di Kabupaten Manggarai ini.
4. Kampung Adat Todo
Selain Desa Wae Rebo, ada juga wisata adat lain bernama Kampung Adat Tondo. Kampung adat satu ini berada di kaki gunung Anak Ranaka, tepatnya di Kecamatan Satar Mese Utara.
Kampung Adat Tondo dulunya adalah lokasi pusat Kerajaan Todo. Inilah yang membuat warganya menjaga tradisi dan adat yang turun temurun dari nenek moyangnya hingga sampai saat ini.
Wisatawan akan mengenal banyak tradisi dan adat di kampung ini. Selain itu, keramahan dan kehangatan warga desanya juga membuat suasana semakin menyenangkan.
5. Air Terjun Cunca Rami
Daftar wisata Manggarai NTT kelima yang juga populer adalah Air Terjun Cunca Rami. Kabupaten Manggarai memang memiliki banyak wisata alam yang sangat indah, salah satunya air terjun satu ini.
Lokasi Air Terjun Cunca Rami berada di Kampung Roe, tepatnya di Desa Wae Lolos yang terletak di Kecamatan Sano Nggoang.
Butuh perjuangan untuk sampai ke Air Terjun Cunca Rami, karena lokasinya yang masih asri. Pengunjung harus menyusuri hutan kecil, agar bisa menikmati eksotisnya air terjun populer di Manggarai ini.
Air Terjun Cunca Rami memiliki dua buah air terjun yang cukup deras. Terdapat pula kolam yang bisa dimanfaatkan oleh pengunjung untuk berendam atau bahkan berenang.
Suasana sekitar air terjun sangat sejuk dan nyaman. Selain dikelilingi oleh hutan yang tumbuh asri, Air Terjun Cunca Rami juga dikelilingi oleh tebing yang menjulang cukup tinggi.
6. Liang Bua
Selanjutnya ada Liang Bua, salah satu gua yang populer di Pulau Flores. Liang Bua berada di Dusun Rampasasa, tepatnya di Desa Liang Bua.
Selain menarik perhatian wisatawan lokal dan mancanegara, Liang Bua juga menjadi salah satu lokasi penelitian beberapa negara. Sebab, gua karst ini dulunya ditemukan hominin, makhluk seperti manusia baru yang kemudian dinamakan dengan Homo Floresiensis pada 2001 silam.
7. Air Terjun Cunca Wulang
Air Terjun Cunca Wulang menjadi salah satu objek wisata alam tersembunyi di daerah Manggarai yang sangat eksotis. Lokasinya berada di Pola Wangka, Kecamatan Boleng, Kabupaten Manggarai Barat.
Para wisatawan harus siap melalui perjalanan yang menantang, karena air terjun ini tersembunyi. Keindahan Air Terjun Cunca Wulang tidak jauh dari Grand Canyon yang terletak di Amerika Serikat.
Air Terjun Cunca Wulang memiliki air yang sangat jernih dan berwarna biru-kehijauan. Banyak wisatawan lokal atau mancanegara yang berendam ataupun berenang di kolam ini.
8. Sawah Lingko
Wisata Manggarai NTT ini berlokasi di Desa Cancar. Seperti namanya, Sawah Lingko adalah area persawahan yang memiliki sejarah dan budaya selain keindahannya.
Pasalnya, area Sawah Lingko terbagi berdasarkan adat istiadat masyarakat setempat. Pembagian inilah yang membuat Sawah Lingko berbentuk seperti jaring laba-laba, jika dilihat dari kejauhan.
Waktu berkunjung yang paling tepat ke Sawah Lingko adalah saat musim menanam padi. Jika sudah panen, pengunjung tidak bisa menikmati hijaunya padi-padi yang membentuk jaring laba-laba.
9. Labuan Bajo
Destinasi wisata di Kabupaten Manggarai terakhir dan paling populer adalah Labuan Bajo. Di antara banyaknya destinasi wisata yang ada, Labuan Bajo menjadi tujuan utama wisatawan lokal atau mancanegara.
Lokasi Labuan Bajo ada di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat. Objek wisata ini termasuk Taman Nasional di Flores yang ditempati banyak komodo. Selain itu, Labuan Bajo juga dikelilingi pantai dan pulau-pulau yang cantik.
Beberapa destinasi wisata terdekat dengan Labuan Bajo, antara lain pantai Gorontalo, Pulau Kanawa, Goa Batu Cermin, Pantai Pede, Pulau Bidadari, dan lainnya.
Yuk, Kunjungi Destinasi Wisata Manggarai NTT!
Sebagai salah satu destinasi wisata populer di Indonesia, khususnya Nusa Tenggara Timur, Manggarai memiliki segudang objek wisata yang populer dan layak dikunjungi oleh wisatawan lokal atau mancanegara. Itulah 9 daftar objek wisata, baik wisata alam atau sejarah yang berlokasi di Kabupaten Manggarai yang menarik dikunjungi.
Baca juga: Ini Cara Ke Labuan Bajo, Naik Pesawat ke Bandara Komodo