Pantai Mbawana, Sayangnya Ikon Batu Cincin Runtuh

Pantai Mbawana

Saat berkunjung ke Sumba, Nusa Tenggara Timur, sempatkan waktu untuk berkunjung ke salah satu pantainya yang masih orisinil atau alami, yaitu Pantai Mbawana.

Destinasi wiasata satu ini bahkan masuk dalam nominasi Anugerah Indonesia II 2017 sebagai Tujuan Wisata Baru Terpopuler dan masuk sebagai rekomendasi hal yang harus dilakukan saat ke Sumba versi majalah traveling Swedia RES Magazine di tahun 2017.

Tidak mengherankan, karena Pantai Mbawana menawarkan sejumlah atraksi menarik seperti hamparan pasir putih dan air laut yang masih bersih dan alami, ombak tinggi yang ideal untuk berselancar, serta jadi lokasi yang cocok untuk menikmati sunset.

Keindahan Pantai Mbawana

Pantai Mbawana terbagi atas dua lokasi, yaitu areal pantai dan areal bukit. Dari aeral bukit, pengunjung bisa melihat areal pantai yang terletak di bawah dari ketinggian. Sementara untuk mencapai areal pantai, pengunjung harus menuruni 300 anak tangga terlebih dahulu.

Salah satu yang khas dari pantai ini adalah memiliki batu karang besar yang tengahnya berlubang, mirip seperti sebuah gapura. Saat sedang surut, air laut tidak mencapai bagian batu karang gapura ini, sehingga pengunjung bisa berjalan-jalan melewati bagian bawahnya, menjadikannya sebagai spot foto favorit setiap pengunjung yang datang.

Namun sayangnya, pada tahun 2020, ikon batu karang gapura atau lebih dikenal dengan Batu Cincin di area pantai Mbawana kini telah runtuh.

Menurut liputan Detik.com, ikon Batu Cincin ini runtuh akibat diterjang ombak dan gempa.

Batu Cincin di Pantai Mbawana runtuh

Batu Cincin di Pantai Mbawana runtuh – source: IG/caswanassegaf

Meski ikonnya telah runtuh, pantai Mbawana masih memilki pantai berwanra putih bersih dan halus, serta memiliki deburan ombak yang cukup tinggi yang menghantam hamparan karang-karang indah di bibir pantai.

Pantai Mbawana

Pantai Mbawana sebelum Batu Cincin runtuh

Untuk itu, Pantai Mbawana masih sangat cocok dijadikan destinasi wisata bagi mereka yang suka berfoto, berselancar, berenang, dan berjalan-jalan menikmati suasana pantai yang masih sangat alami.

Tips Berlibur ke Pantai Mbawana

Agar pengalaman berkunjung ke Pantai Mbawana jadi lebih nyaman dan aman, ada sejumlah tips yang perlu dilakukan oleh setiap pengunjung nih. Antara lain:

  • Memakai alas kaki yang nyaman seperti sepatu atau sandal khusus aktifitas outdoor karena tidak akan licin dan tidak membuat kaki lecet. Bila kamu ingin berfoto cantik, highheelsnya mending dibawa dalam tas dulu ya!
  • Memakai sunblock dan penutup kepala adalah keharusan karena panasnya pantai bisa membuat kulitmu terbakar jika tidak dalam perlindungan.
  • Berencana untuk mandi atau basah-basahan di pantai? Atau malah ingin mencoba surfing? Jangan lupa untuk bawa baju ganti ya.
  • Bawalah persediaan makan dan minum yang cukup, karena di sana belum ada warung ataupun penjual makanan yang bisa diandalkan saat lapar dan haus menyerang.
  • Persiapkan kondisi fisik yang bugar karena untuk menuju Pantai Mbawana dibutuhkan tenaga yang tidak sedikit mengingat aksesnya yang tidak mudah dilalui.
  • Ingin mengabadikan momen keindahan di Pantai Mbawana? Jangan lupa persiapkan baterai hape dan kamera dengan maksimal, serta jangan lupa bawa baterai cadangan atau powerbank.
  • Jika kamu ingin menikmati Pantai Mbawana hingga sore atau bahkan malam hari, jangan lupa untuk membawa penerangan seperti senter atau lampu darurat ya, karena akses penerangan di sana masih sangat kurang.
  • Terakhir, tetap jaga kebersihan pantai dengan tidak membuang sampah sembarangan.

Lokasi Pantai Mbawana

Pantai Mbawana terletak di Panenggo Ede, kecamatan Kodi Bangedo, Kabupaten SUmba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur, tepatnya 59 kilometer dari Bandar Udara Tambolaka.

Cara Menuju ke Pantai Mbawana

Untuk ke sana, dibutuhkan waktu sekitar 1,5 jam dari Bandar Udara Tambolaka dengan menggunakan motor karena jalan yang ditempun cukup berkelok-kelok dan tidak rata.

Saat tiba dilokasi, pengunjung pun harus menuruni anak tangga yang berjumlah 300 buah dan cukup curam. Dengan medan yang cukup sulit, namun semuanya akan terbayarkan kok dengan keindahan pantai Mbawana.

Jam Buka Pantai Mbawana

Pantai Mbawana buka selama 24 jam alias tidak pernah tutup, jadi pengunjung bisa kapan saja berkunjung ke sana.

Namun kurang disarankan untuk datang saat hari gelap karena akses yang jalan yang cukup menantang dan pencahayaan yang kurang sangat berbahaya apalagi bagi yang kurang memiliki persiapan khusus.

Tiket Masuk Pantai Mbawana

Harga yang dipatok untuk masuk ke kawasan Pantai Mbawana adalah sebesar 10.000 Rupiah saja. Sangat murah kan?

Fasilitas di Pantai Mbawana

Fasilitas yang ada di Pantai Mbawana terbilang masih sangat minimalis, yaitu hanya tempat parkir dan beberapa tempat sampah, selebihnya seperti penerangan warung, toilet, atau penginapan masih belum ada.

Masih berasa banget kan nuansa alaminya? Untuk itu pengunjung harus membawa sendiri perbekalan yang diperlukan, seperti makanan, penerangan, dan lain-lain apalagi jika berencana untuk menikmati senja di sana.

Destinasi Wisata di Dekat Pantai Mbawana

Selain ke Pantai Mbawana, kamu juga bisa berkunjung ke lokasi wisata lain yang tidak jauh dari sana, seperti Pantai Mandorak dan Desa Adat Ratenggaro.

Pantai Mandorak juga tidak kalah cantik dari Pantai Mbawana, karena memiliki pasir putih yang halus dan berkilau saat terkena sinar matahri, serta memiliki hamparan laut biru tosca yang jernih hingga membuat karang-karang di dasar laut lerlihat dari permukaan.

Sementara itu, Desa Adat Ratenggaro juga menjadi destinasi yang tidak kalah menarik karena keunikannya yang memiliki ratusan makam batu dan rumah-rumah khas yang menjulang tinggi dan atapnya yang terbuat dari jerami. Menelisik sejarahnya pun juga akan menambah wawasan sejarah lo!

Baca juga: Mengenal Desa Adat Ratenggaro, Sejarah Perang Suku Hingga Kuda Sandalwood

Nikmati Pengalaman Berpetualang dengan IndonesiaJuara Trip