Liburan ke Derawan: Tips Keberangkatan hingga Itinerary

Tebing Kakaban Danau Ubur-Ubur

Pantai merupakan salah satu destinasi wisata yang banyak dicari orang kalau sedang liburan atau sekedar melepas penat.

Angin di pantai yang semilir, deburan ombak yang menenangkan hati, serta pijatan dari pasir yang lembut menyentuh kaki, membuat banyak orang merindukannya dan ingin kembali lagi dan lagi.

Mungkin kamu juga salah satu orang yang saat ini sedang kangen buat balik ke pantai.

Jika kamu sedang menentukan salah satu destinasi yaitu Pulau Derawan, maka kamu memilih destinasi yang tepat. Pulau Derawan akan menyajikan pemandangan alam yang tidak kalah dengan pulau-pulau terkenal di Indonesia.

Kepulauan ini terletak di Kalimantan Timur dikenal memiliki pantai dan juga spot diving yang sangat indah.

Cara ke Pulau Derawan

Ada dua cara kalau kamu ingin ke Pulau Derawan, yaitu via Tarakan atau Berau.

Kamu bisa memilih pesawat dengan rute ke Balikpapan lalu pilih dari dua alternatif tadi untuk menuju ke Pulau Derawan.

Kalau dari Jakarta akan transit dulu di Balikpapan (BPN) sebelum akhirnya ke Bandara Tarakan (TRK) atau Kalimantan Berau (BEJ).

Estimasi waktu perjalanan kalau dari Jakarta adalah sekitar 5 jam termasuk dengan transit.

Ke Pulau Derawaran via Tarakan

Contohnya, jika dari Jakarta (CGK) untuk berangkat naik pesawat ke Tarakan (TRK) biasanya maskapai melakukan transit terlebih dahulu di Balikpapan (BPN), baru kemudian melanjutkan penerbangan ke Tarakan (TRK).

Namun, ada juga lho tiket direct flight dari Jakarta (CGK) ke Tarakan (TRK), contohnya saat artikel ini ditulis, Batik Air menyediakan tiket penerbangan langsung ke Tarakan dari Jakarta dengan harga sekitar 2,5 juta Rupiah selama 2 jam 35 menit.

Tidak begitu mahal, kan?

Kalau contoh penerbangan transit dari Jakarta (CGK) ke Balikpapan (BPN) lalu ke Tarakan (TRK) disediakan oleh Citilink dan beberapa maskapai lainnya dengan harga mulai dari 2,4 juta dengan durasi 4 jam 55 menit.

Tentunya kami menyarankan kamu untuk mengambil tiket direct flight karena harganya yang tidak terlalu beda dan durasi penerbangan lebih cepat.

Sedikit tips lagi buat kamu yang akan ke Pulau Derawan adalah memilih penerbangan pagi dari Jakarta, kenapa? Supaya sampai di Tarakan tidak terlalu malam.

Kalau kamu memilih lewat Tarakan, biasanya biaya yang dikeluarkan lebih hemat dibanding lewat Berau.

Kemudian dari Tarakan ke pulau Derawan kamu akan naik speed boat melalui pelabuhan Tengkayu.

Waktu tempuh dari bandara Tarakan (TRK) ke pelabuhan Tengkayu sekitar 15-30 menit. Lalu dari pelabuhan Tengkayu ke Pulau Derawan memakan waktu tempuh 3 jam.

Ke Pulau Derawan via Berau

Kalau kamu ingin liburan ala backpacker, maka jalur Berau akan cocok.

Perjalanan udara menuju Bandara Kalimarau (BEJ) di Berau biasanya akan transit terlebih dahulu di Balikpapan (BPN).

Dari Bandara Berau kamu tinggal cari mobil travel menuju Dermaga Tanjung Batu. Untuk menyewa mobil di Berau sendiri cukup mudah, karena disini tersedia banyak rental dan jasa travel.

Perjalanan dari Bandara Berau menuju pelabuhan Tanjung Batu memakan waktu sekitar 2,5 jam dan untuk harga juga bisa disesuaikan dengan jumlah penumpangnya.

Setelah sampai, kamu akan naik speed boat dari Dermaga Tanjung Batu, kurang lebih perjalanannya memakan waktu sekitar 30-45 menit ke pulau Derawan.

Tips liburan murah ke Pulau Derawan

Masalah kantong tetap harus dipikirkan matang-matang kalau mau berlibur, disisihkan setiap bulannya, dan tentu saja nggak lupa untuk cari tau mana yang nggak bikin kantong bolong.

Pilih transportasi yang paling masuk kantong adalah cara pertama yang bisa kamu lakukan. Kalau kamu dari luar Kalimantan, pilih transportasi udara untuk mencapai kesana setelah itu lanjutkan dengan penerbangan ke Berau.

Sesuaikan budgetmu untuk memilih perjalanan ini, kamu juga bisa memilih ikutan open trip Derawan supaya lebih hemat.

Selanjutnya kamu bisa memanfaatkan low session kalau mau berangkat ke Pulau Derawan, lalu tentukan juga akan kemana saja nantinya supaya nggak bingung dan akhirnya malah over budget.

Waktu yang Pas untuk Liburan ke Derawan

Saat menentukan waktu yang pas ke Derawan, tentukan dulu apa tujuan utamamu ke sana.

Apakah kamu ingin sekali snorkeling dan diving? Atau hanya menikmati pemandangan di hari yang cerah?

Jika kamu mencari gelombang yang tenang dan aman untuk menyelam dan snorkeling, bulan terbaik ada di April-Juni dan Oktober-Desember.

Kalau kamu berencana untuk pergi ke Derawan di cuaca yang cerah ada di bulan Juni-Agustus.

Di bulan Desember akhir, gelombang mulai tidak tenang.

Namun, gelombang laut tetap tidak bisa diprediksi secara akurat.

Sepanjang tahun, kamu tetap dapat merasakan pengalaman liburan yang seru di Derawan.

Baca juga: Ini 15 Barang yang Harus Kamu Bawa Saat Liburan ke Derawan

Pulau-pulau yang Terkenal di Derawan

Pulau Maratua

Nggak perlu jauh-jauh ke Maldive sebab kamu juga bisa menemukan cottage-cottage di atas air di Pulau Maratua.

Salah satu pulau yang jaraknya 1 jam dari Derawan ini memiliki pesona laut yang mengagumkan, airnya yang sebening kristal akan memanjakan mata.

Pulau Sanglaki

Pulau berikutnya merupakan salah satu yang tidak memiliki perkampungan penduduk, tapi kamu bisa menemukan resort eksklusif dan tempat wisata alam (TWA).

TWA berfungsi untuk melestarikan biota laut terutama penyu hijau dan penyu bersisik.

Pulau Kakaban

Kalau kamu ingin berenang bareng ubur-ubur tanpa takut disengat maka Pulau Kakaban jawabannya.

Ubur-ubur di sana sudah mengalami evolusi sehingga kemampuan menyengatnya hilang. Salah satu daya tarik dari pulau ini adalah danau air payau yang dikelilingi hutan.

Tips Itinerary di Pulau Derawan

Liburan pun butuh direncanakan kayak mengerjakan kerjaan kantor, biar apa? Supaya hari-hari kamu saat liburan pun terisi dengan maksimal dan nggak over budget.

Itinerary 4 Hari 3 Malam di Pulau Derawan

Di hari pertama sudah pasti kamu butuh istirahat dulu setelah menempuh perjalanan jauh dari rumah ke sana.

Nggak perlu terburu-buru karena masih ada beberapa hari kedepan untuk diisi, sekarang mari isi tenaga dulu biar liburan makin happy.

Hari selanjutnya kamu bisa mulai dengan melihat hiu paus (whale shark) di Pulau Derawan.

Jangan juga lupa untuk memilih bulan yang tepat yaitu antara Maret sampai Desember kesana supaya bisa ketemu dengan whale shark.

Kamu bisa ke Maratua lalu ke Kakaban buat berenang bareng dengan ubur-ubur yang tidak menyengat tadi.

Untuk hari-hari selanjutnya dan menghindari biaya yang membengkak, bergabunglah dengan paket liburan seperti Open Trip ke Derawan.

Selain itu dari beberapa referensi pengalaman pribadi orang-orang di internet, kamu bisa mendapatkan harga tiket pesawat promo mulai dari 150rb hingga 786 ribu.

Cari informasi mengenaik open trip ke derawan, lalu cocokkan tanggal Open Trip dan pesan tiket pesawat sesuai tanggal tersebut.

Jadi liburanmu akan lebih teratur mulai dari jadwal itinerary hingga biaya selama tour di Derawan.

Jangan lupa untuk mencari Tour Operator yang terpercaya.

Contohnya kamu bisa bergabung dengan paket Open Trip Derawan by IndonesiaJuara.

IndonesiaJuara sudah terbukti selama lebih dari 5 tahun menjadi Tour Operator no. 1 di Indonesia dan sudah melayani paket liburan dengan tim lokal professional di setiap destinasi wisata seperti Labuan Bajo, Sumba, Nusa Penida, Derawan, dan Raja Ampat.

Klik di sini untuk informasi lengkap mengenai Open Trip Derawan 2022.

Selamat liburan!